Rangkaian lomba dalam rangka memeriahkan HUT RI dan Hari jadi MA RI yang Ke-74 di PN Bantaeng hari ini berjalan dengan lancar dan meriah. Sangat banyak keseruan dan kelucuan disepanjang jalannya lomba dari pagi hari hingga menjelang sore hari tadi. Acara ini dimeriahkan oleh seluruh keluarga besar di lingkungan PN Bantaeng dan adik-adik masiswa/mahasiswi PPL. Walaupun panas terik menyengat, tidak memutuskan semangat para peserta lomba hari ini.

Gambar: Para Peserta Balap Karung.

Adapun kegiatan yang telah diperlombakan dari pagi hingga sore hari tadi antara lain:

1. Balap Karung pake Helm
2. Lomba Lari dengan Balon
3. Pecahkan Balon dengnan mata tertutup
4. Memasukkan Paku dalam Botol
5. Lomba Makan kerupuk
7. Balap Kelereng
8. Lomba Memindahkan air pake spons

Foto: Lomba Makan Kerupuk Oleh anak-anak.

 

 

Gambar: Lari dengan Baloon.

 

Gambar: Lomba Memasukkan Pulpen Kedalam Botol.

Kegiatan hari ini di tutup dengan Apel sore. Pembina Apel oleh Ketua Pengadilan PN Bantaeng Bapak Ujang Irfan Hadiana, S.H. dan pemimpin Apel oleh Eko H Matondang.